Rabu, 18 Februari 2009

Maudy Koesnaedi Gemar Dipijat

From Wanita-gaya

MAUDY Koesnaedi cantik. Banyak orang setuju akan pernyataan tersebut. Maudy sendiri memang menganggap kecantikan merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupannya.

Maudy berprinsip, kecantikan merupakan warisan yang tidak hanya harus dijaga, tetapi juga dirawat setiap saat agar keindahannya semakin terpancar.

Maudy yang didaulat sebagai Brand Ambassador Citra ini tak pernah lalai merawat tubuh, dari luar maupun dalam. Jadi, tak hanya wajah yang terlihat cantik, tapi aura cantik dari dalam diri juga terpancar.

"Karena saya mencintai sesuatu yang cantik maka saya harus menjaga penampilan luar dan dalam. Ada nggak sih perempuan yang tidak suka terlihat cantik?" ujarnya di sela acara peresmian Rumah Cantik Citra (RCC) di Jalan Lapangan Ros Raya, Jakarta, Rabu (18/2/2009) malam.

Saat menghadiri acara, penampilan Maudy terlihat memukau dalam balutan busana batik. Ia menjamu para pengunjung, terdapat juga beberapa artis wanita, sambil mengelilingi ruang perawatan yang terdapat di Rumah Cantik Citra. Maudy menyampaikan, penting bagi wanita Asia untuk melakukan perawatan kulit tubuh dan rileksasi melalui pijat.

"Pijat bermanfaat untuk membuat tubuh kembali rileks dari kepenatan. Perawatan tubuh yang paling mudah bisa dimulai dengan rutin mengoleskan lotion agar kelembapan kulit terjaga," katanya bersemangat.

Maudy yang gemar pijat ini pun semangat mengajak teman seprofesinya untuk rileksasi usai kegiatan syuting yang melelahkan. Ditambahkannya, wanita juga harus pandai dalam mengatur pola makan dan sering berolahraga.

"Saya suka mengajak teman artis lainnya ke Rumah Cantik Citra. Di sini, kita bisa melakukan perawatan dan diantar jemput. Jadi, sekalian berkumpul," celotehnya. (ftr)
(tty)
Sumber : http://lifestyle.okezone.com/read/2009/02/19/195/194270/maudy-koesnaedi-gemar-dipijat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar